Pemeriksaan kalsium digunakan untuk mengukur konsentrasi kalsium (Ca) di
dalam darah, bukan yang tersimpan di dalam tulang. Kalsium merupakan suatu
mineral yang paling umun dan penting bagi tubuh, memiliki beberapa fungsi
yaitu membentuk dan memperbaiki tulang dan gigi, membantu kerja saraf dan
pembekuan darah, serta kerja jantung. Hampir seluruh Ca di dalam tubuh
tersimpan di dalam tulang, dan hanya sebagian yang ditemukan di dalam darah.
Manfaat Pemeriksaan : Mendeteksi beberapa kondisi seperti primary hiperparathyroidsme (HPT), karsinoma dengan atau tanpa metastase tulang, dehidrasi, sarcidosis,
hipervitaminosis, penyakit hati kronis lanjut, bakteremia, defisiensi vitamin D,
pankreatitis akut, asidosis tubular ginjal, osteomalacia, penyakit celiac dan
gangguan malabsorpsi lainnya.
Posted via Blogaway
0 komentar:
Posting Komentar