Jumat, 15 Agustus 2014

TSHS vs FT4

TSHs

Pemeriksaan TSHs merupakan pengukuran kadar Thyroid Stimulating Hormone (TSH) dalam darah, dan dapat digunakan untuk menilai fungsi tiroid. TSH berfungsi untuk menstimulasi sekresi hormon tiroid yang sangat penting bagi tubuh.
Manfaat Pemeriksaan
(1) Skrining kelainan tiroid
(2) Diagnosis hipotiroidisme (primer, sekunder dan tersier) dan hipertiroidisme.

FT4

Pemeriksaan FT4 merupakan pemeriksaan sensitif untuk fungsi tiroid. Peningkatan konsentrasi FT4 terlihat pada kondisi hipertiroid, sedangkan penurunan konsentrasi terjadi pada kondisi hipotiroid. Pemeriksaan ini merupakan indikator yang lebih baik dibandingkan dengan T4 total karena tidak dipengaruhi oleh perubahan thyroxine-binding proteins.
Manfaat Pemeriksaan
Membantu diagnosa hipertiroid dan hipotiroid
klarifikasi status pasien pada kondisi seperti hipotiroid sekunder yang berkaitan dengan penyakit pituitari.


Posted via Blogaway

0 komentar:

Posting Komentar